Ringkasan Mk:
Agroforestry akan membahas optimaslisasi penggunaan lahan pada berbagai bentang lahan, selain sebagai sumber komoditas utama yang dapat diperdagangkan, pohon berkontribusi banyak terhadap tercapainya pertanian berlanjut dan sehat. Pada mata kuliah ini akan dipelajari sejarah perkembangan dan macam-macam serta klasifikasi agroforestri dengan contoh sederhana dari berbagai zona ekologi di Indonesia. Secara umum agroforestri berfungsi protektif (manfaat biofisik) dan produktif (manfaat ekonomi). Pada skala global agroforestri berfungsi dalam konservasi tanah dan air, mempertahankan cadangan karbon (C stock) daratan dan keanekaragaman hayati. Untuk skala plot, bahasan lebih difokuskan pada peran pohon dalam mempertahankan kesuburan tanah, walaupun tidak semua pohon dapat memberikan dampak yang menguntungkan. Untuk itu diperlukan pemahaman yang dalam akan adanya interaksi antara pohon-tanah dan tanaman semusim. Agroforestri juga sebagai sistem produksi, sehingga ketrampilan dalam analisis ekonomi dan finansial sangat dibutuhkan. Pemahaman akan pengetahuan ekologi lokal, sangat penting untuk keberhasilan pengembangan sistem Agroforestri. Selanjutnya bahasan akan ditutup dengan penjelasan ke arah kelembagaan dan kebijakan sebagai landasan pengembangan agroforestri yang berkelanjutan.
Tim Mengajar
Wilhelmina Seran, Hut, M.Si
Norman P.L.B.Riwu Kaho, M.Sc
Dr. L. Michael Riwu Kaho, M.Si
- Pengajar: WILHELMINA SERAN S.Hut, M.Si