Mata kuliah ini membahas tentang hubungan timbal balik dengan manusia dan sejarah. Manusia menciptakan sejarah, manusia menulis sejarah, dan manusia mempelajari sejarah. Sejarah yang diciptakan, ditulis, dan dipelajari manusia itu adalah sejarah tentang manusia. Manusia adalah subyek dan objek sejarah. Dengan menciptakan dan menulis sejarah, manusia menghasilkan sejarah kebudayaan, dan dengan mempelajari sejarah, manusia meningkatkan kebudayaan dan peradabannya.

Materi mata kuliah manusia dan sejarah diawali dengan sejarah terjadinya makhluk manusia di muka bumi dan sejarah pekembangan pengetahuan sejarah menjadi salah satu disiplin ilmu, wawasan dan kesadaran sejarah. Pengertian sejarah, makna dan tujuan proses historis, makna pengkajian historis, fungsi dan manfaat mempelajari sejarah.