Deskripsi Mata Kuliah :
Mata kuliah ini merupakan MK wajib prodi dan
akan menguraikan tentang konsep dasar pengetahuan, pemahaman teori dan praktek
pembuatan Pengembangan Media Pembelajaran yang efektif dan efisien dalam proses
belajar mengajar. Materi mata kuliah ini antara lain mencakup: (1) Makna peran
media dalam komunikasi dan pembelajaran (2) Pengertian, fungsi, dan penggunaan Pengembangan
Media Pembelajaran, (3) Landasan Pengembangan Media Pembelajaran (4)
Penggolongan Pengembangan Media Pembelajaran (5) Prosedur pemilihan dan prinsip
penggunaan media (6) Media Benda Asli dan Bukan Asli, (7) Media dua
dimensi:media papan (8) Media Grafis (9) Media dengar dan pandang (10) Produksi
media presentasi (visual, audio, video), dan (11) Penelitian tentang Pengembangan
Media Pembelajaran. Diakhir mata kuliah ini, mahasiswa mampu merencanakan dan
merancang satu produksi Pengembangan Media Pembelajaran yang dikembangkan
berdasarkan karaktersitik mata pelajarandi sekolah yang dapat digunakan sebagai
salah satu alat dalam praktek mengajar pengalaman lapangan
- Teacher: THOMAS LION S., M.
- Teacher: SRI SUMIYATI